Gara-gara Sandal Ketinggalan di TKP, Dua Pencuri ini Diringkus Polisi

Lombok Barat, PSnews – Apes nian nasib dua terduga pelaku pencurian mesin diesel di Dusun Batu Kijuk Desa Sekotong Barat Kecamatan Sekotong Kabupaten Lombok Barat, Jumat (22/1/2021). Gara-gara sandal salah seorang pelaku ketinggalan di Tempat Kejadian Perkara (TKP), akhirnya berhasil diringkus oleh Unit Reskrim Polsek Sekotong. Kapolsek Sekotong Iptu I Kadek Sumerta, SH membeberkan, pihaknya telah meringkus dua orang pria masing-masing berinisial DA dan FA lantaran diduga melakukan tindak pidana pencurian dengan pemberatan berupa satu unit mesin Diesel di Dusun Batu Kijuk Desa Sekotong. “Jajaran Unit Reskrim Polsek Sekotong berhasil…

Shares

Coba Bunuh Diri dengan Terjun dari Kapal Ferry Lembar – Padang Bai

Lombok Barat, PSnews – Entah apa yang terpikir dalam benak pria berinisial SA (31 tahun) ini sehingga nekat melakukan percobaam bunuh diri dengan cara terjun ke laut dari atas Kapal Ferry yang baru beranjak dari Pelabuhan Lembar Lombok menuju Pelabuhan Padang Bai, Bali. Ulah korban yang berasal dari Dusun Sinar, Desa Pengembur, Kec.amatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah tersebut tentu saja membuat kaget seorang pemancing di sekitar TKP. Safi’i, laki-laki (35 tahun), warga Dusun Batu kijuk, Desa Sekotong Barat, Kecamatan Sekotong yang sedang memancing ikan di sekitar TKP, terkejut saat menyaksikan…

Shares

Cabuli Anak Kandung, Mantan Anggota DPRD Ditetapkan Jadi Tersangka

Mataram, PSnews – Sungguh ironis, orang terdidik yang pernah ditunjuk rakyat menjadi pejabat terhormat sebagai Anggota DPRD Provinsi NTB, justru menunjukkan kebejatannya dengan jalan mencabuli anak kandung. Pria berinisial AA (65 tahun) ini tega mencabuli anaknya ketika isteri sedang menjalani proses perawatan Covid-19. Atas perbuatannya, mantan anggota DPRD selama empat periode tersebut diringkus oleh Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polresta Mataram, setelah mencabuli anaknya sebut saja bernama Bunga (nama samaran) yang masih berusia 17 tahun. “Kami mengamankan seorang pelaku kasus dugaan pencabulan dengan korban anak kandungnya. Pelaku ini…

Shares

Polisi Amankan Pasangan Tidak Resmi di Kos-kosan

Sumbawa, PSnews – Operasi Bina Kusuma Rinjani 2021 yang digelar Polres Sumbawa pada Kamis (21/1) menyasar sejumlah kos-kosan di wilayah dalam kota. Hasilnya, ditemukan pasangan tidak resmi di dalam satu kamar kos, dan langsung diamankan ke Mapolres Sumbawa. Kapolres Sumbawa yang dikonfirmasi melalui Kasubbag Humas – AKP Sumardi menjelaskan, sebelum melaksanakan Operasi didahului dengan Apel Pengecekan Kesiapan dalam rangka Operasi Bina Kusuma Rinjani 2021 di lapangan Mako Polres Sumbawa.  Pada Kesempatan itu, seluruh personil yang terlibat dalam operasi diberi arahan agar dalam bergerak tetap memperhatikan sekitar lokasi sasaran supaya tidak…

Shares

Pengusaha Baby Lobster Diciduk Polisi saat Ambil Paket Narkoba di Kantor Pos

Sumbawa, PSnews – Pengusaha Baby Lobster asal Iran, berinisial OM alias Oman (33) diciduk Tim Satres Narkoba Polres Sumbawa bersama Tim Tindak Beacukai, Kamis (21/1) sekitat pukul 08.30 Wita. Pengusaha yang sudah berpenduduk WNI dan beralamat di Desa Perung Kecamatan Lunyuk Kabupaten Sumbawa ini ditangkap di Kantor Pos Sumbawa saat mengambil paket berisi barang haram tersebut. Dalam penggeledahan, paket itu berisi 1 poket berisikan serbuk warna kuning yang diduga Narkotika jenis ketamine, 1 poket berisikan 10 butir berwarna hijau yang diduga Narkotika jenis Ectasy dan 1 poket Narkotika jenis LSD…

Shares

Ini Penyebab Ganggu Saluran Irigasi di Sumbawa

Sumbawa, PSnews – Sejumlah persoalan kerap menjadi gangguan pada saluran irigasi di Daerah Irigasi (DI) Batu Bulan dan Mamak. Selain sedimentasi dan adanya praktek pelompong liar, juga terdapat banyak pohon tumbang yang menimpa saluran.  Kepala Balai Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA) Pulau Sumbawa – Med Manjarungi kepada wartawan mengungkapkan, saat ini pihaknya sudah membersihkan 20 pohon tumbang di jaringan irigasi kedua bendungan tersebut. ‘’Sudah 20 pohon kita chainsow. Karena dia jatuh di jaringan dan menghambat aliran air,’’ terangnya.  Dijelaskan, pembersihan pohon tumbang ini sangatlah berat. Namun untuk memperlancar aliran air, tim…

Shares

Rayakan Hari ‘Jadian’ di Kamar Hotel, Pasangan Pelajar Diamankan Polisi

Sumbawa, PSnews – Anggota Polres Sumbawa mengamankan pasangan remaja yang masih berstatus pelajar, karena diduga mesum di salah satu kamar di Hotel Dian 2 wilayah Desa Labuhan Sumbawa. Pasangan remaja  tersebut terjaring dalam Operasi Bina Kusuma, pada Rabu (20/1). Kasubbag Humas Polres Sumbawa – AKP Sumardi saat dikonfirmasi membenarkan hal tersebut. Dalam kegiatan Operasi Bina Kusuma Rinjani 2021, personel Polres Sumbawa berhasil mengamankan pasangan bukan suami istri yang sah. Mereka kedapatan tengah berada di sebuah kamar hotel. ‘’Benar, kami dapati sedang berduaan di sebuah kamar hotel dan langsung kami amankan dan…

Shares

Rawan Longsor, Pengendara Dihimbau Waspada Melintas di Jalan Lunyuk – Sumbawa

Sumbawa, PSnews – Terdapat beberapa titik wilayah rawan longsor di jalan lintas Lunyuk – Sumbawa. Apalagi saat ini intensitas hujan cukup tinggi di Kecamatan Lunyuk dan sekitarnya, sehingga cukup membahayakan dan perlu diwaspadai oleh pengendara yang melintas. Camat Lunyuk – Iwan Sofyan yang ditemui di kantor Bupati Sumbawa mengungkapkan, ada lebih dari satu titik daerah rawan longsor diwilayah sekitar, yakni di kilometer 7, kilometer 12, depan SMPN 3 Jelapang. ‘’Dari titik 0 Kecamatan Lunyuk ke arah Sumbawa, itu yang rawan longsor ada di titik kilometer 12, kilometer 7, depan SMP…

Shares

Bandara Sumbawa Upayakan Penambahan Penerbangan Maskapai

Sumbawa, PSnews – Pasca berhentinya penerbangan Garuda di Sumbawa, pihak Bandar Udara (Bandara) Sultan Muhammad Kaharuddin III terus berupaya untuk mencari adanya penambahan maskapai, diantaranya mengusulkan kepada pihak City Link. Kepala Kantor Bandara Sumbawa melalui Kepala Urusan Tata Usaha – Kukuh Dwi Pramogi mengatakan, di awal tahun 2020 lalu pihak Bandara sebenarnya sudah mengajukan kepada pihak City Link dan mendapatkan respon positif. Namun karena munculnya pandemi covid-19, rencana penerbangan dimaksud menjadi tertunda. ‘’City Link awalnya memang di awal tahun 2020 Februari. Kita sudah dapat tanggapan minta bantuan untuk pengoperasian di…

Shares

Polisi Bongkar Sindikat Pupuk Bersubsidi di Lombok Tengah

Lombok, Tengah, PSnews – Unit Tindak Pidana Tertentu (Tipidter) Sat Reskrim Polres Lombok Tengah berhasil mengamankan sekitar 4 ton pupuk bersubsidi di Jalan Raya Montong Gamang, Desa Loang Maka, Kecamatan Janapria, Kabupaten Lombok Tengah (Loteng), Kamis (14/1/2021). Kapolres Lombok Tengah AKBP Esty Setyo Nugroho, S.I.K melalui Kasat Reskrim AKP I Putu Agus Indra Permana menerangkan bahwa, pupuk bersubsidi tersebut diamankan karena diduga disalahgunakan penyalurannya, yakni dijual diluar ketentuan yang berlaku oleh oknum pengecer kepada kelompok tani lain di luar wilayah Janapria. “Pupuk bersubsidi itu diamankan sekitar 57 karung atau setara…

Shares