KONI Usul Pembangunan Stadion Baru di Sumbawa

Sumbawa, PSnews – Kebutuhan akan adanya standion olahraga baru yang lebih reresentatif di Kabupaten Sumbawa, nampaknya dinilai penting dalam mendukung prestasi olahraga daerah. Untuk itu, pengurus KONI Sumbawa dibawah Ketua – Syamsul Fikri, mendorong pengusulan pendirian stadion dimaksud yang diajukan melalui Bupati Sumbawa ke Kementrian Pemuda Olahraga (Kemenpora) RI.

Ketua KONI Sumbawa bertemu Bupati

Hal itu terungkap saat jajaran pengurus KONI yang baru berkunjung ke Pendopo Bupati Sumbawa belum  lama ini. Ketua KONI Sumbawa dan Sekretaris – Aman Muslimin didampingi lima Wakil Ketua dan pengurus KONI lainnya, menyampaikan beberapa persoalan olahraga di daerah ini. Mulai dari sarana yang terbatas, hingga potensi atlet berprestasi yang butuh dimaksimalkan.

Sehingga, Ketua KONI – Syamsul Fikri mendorong Bupati untuk mengusulkan pembangunan stadion olahraga baru melalui DAK Kemenpora. Usulan ini pernah diusulkan sebelumnya, bahkan sudah pada tahap Feasibility Studi (FS) lahan yang direncanakan di Olat Maras seluas 20-30 hektar. Namun, ada beberapa persyaratan yang diminta pusat, belum dipenuhi, sehingga usulan pembangunan stadion olahraga senilai Rp. 1,5 Triliun ini belum bisa diakomodir pusat.

Sementara, Bupati Sumbawa – HM Husni Djibril menanggapi positif usulan tersebut. Apalagi fasilitas dan sarana olahraga dinilai penting untuk mendukung prestasi atlet Sumbawa. Dengan begitu, Haji Husni meminta KONI Sumbawa bersurat secara resmi ke Bupati. Nanti, Bupati akan menindaklanjutinya dengan memanggil dinas terkait untuk merespon usulan dimaksud. Terutama soal ketersediaan lahan sesuai persyaratan yang diminta pusat. ‘’Sedikit saja pesan saya kepada pengurus KONI yang baru ini, supaya dapat melakukan pembinaan lebih intens untuk kemajuan olahraga di daerah ini,’’ pungkasnya. (PSg)

Komentar

comments

Shares

Related posts

Leave a Comment