Sumbawa Kirim 3 Pelajar ke Pentas PAI Nasional Aceh

Sumbawa, PSnews – Tiga pelajar putri asal Kabupaten Sumbawa mewakili Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) dalam Pekan Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) Tingkat Nasional VIII tahun 2017, di Taman Ratu Safiatuddin, Banda Aceh, Provinsi Aceh yang berlangsung 9 hingga 14 Oktober 2017.

Adapun ketiganya yaitu, Syifa Fadiyah Maulida siswi SDN Semapuin mengikuti lomba hifzil Quran tingkat SD,  Nurul Intan Fadhila siswi SMP N 1 Sumbawa mengikuti lomba pidato PAI tingkat SMP, dan Rahmatullah Assyihabi siswi SMA N 1 Sumbawa mengikuti lomba pidato tingkat SMA.

Keberangkatan mereka dilepas oleh Bupati Sumbawa – HM Husni Djibril, didampingi Kepala Bagian Pemerintahan Setda Sumbawa – Adam Muhammad di loby Kantor Bupati Sumbawa, Kamis (5/10/2017). Dalam arahannya, Bupati menyampaikan, terus semangat berlatih agar dapat menunjukkan prestasi yang terbaik, sehingga dapat mengahrumkan nama Kabupaten Sumbawa.

Bupati juga mengingatkan kepada para peserta untuk dapat bertanding dengan jujur. ‘’Lebih baik tidak menang daripada tidak jujur, junjung tinggi sportivitas dan kejujuran,’’ kata Bupati.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati menyerahkan bantuan sebagai transportasi peserta senilai Rp. 15.400.000,- di luar dana yang telah disiapkan oleh Provinsi.

Sebelumnya Kasi PAI Kementerian Agama – H Marzuki yang ditemui wartawan mengatakan, ketiga pelajar ini akan bergabung bersama 22 orang peserta lomba lainnya yang mewakili NTB. Mereka terlebih dahulu diseleksi di tingkat Kabupaten dan Provinsi dan berhasil menjuarai lomba yang sama.

Dari delapan cabang perlombaan bidang putra dan putri, seperti musabaqah tilawatil Quran, lomba pidato dan lomba musabaqah hifdzil Quran. Selanjutnya adalah lomba cerdas cermat, lomba kaligrafi Islam, lomba seni nasyid lomba debat dan lomba kreasi busana.

Hanya tiga lomba saja yang dapat diwakili Sumbawa, yaitu lomba hifdzil Quran tingkat SD putri, pidato PAI di tingkat SMP dan SMA putri. ‘’Event ini diselenggarakan dua tahun sekali. Di tahun 2015 lalu, Sumbawa juga mengirimkan tiga orang. Berbagai persiapan seperti uji coba kami lakukan, agar mereka nantinya saat lomba mereka bisa lepas dan diharapkan menjadi juara,’’ pungkasnya. (PSg)

Komentar

comments

Shares

Related posts

Leave a Comment