Penyelundupan Bibit Lobster dari NTB Jadi Sorotan Kapolri

Sumbawa, PSnews – Maraknya aksi penyelundupan bibit lobster dari wilayah Provinsi NTB ke luar daerah, mendapat perhatian dari Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) – Jendral Tito Karnavian. Bahkan ia menduga aksi penyelundupan ini sudah sampai ke luar negeri.
“Ini tidak bisa diselesaikan hanya dengan melakukan penegakan hukum saja. Karena setelah ditangkap dan dipenjara, setelah bebas mereka melakukan lagi,’’ tegas Kapolri saat memberikan kuliah umum di UNSA, Sabtu (22/10/2016).

Kapolri saat memberi kuliah umum di Univeritas Samawa
Kapolri saat memberi kuliah umum di Univeritas Samawa (UNSA)

Diungkapkan, Vietnam merupakan negara terbesar di Asia Tenggara yang mengekspor lobster. Sementara negara tersebut tidak memiliki lobster. Setelah diselidiki, ternyata bibit lobster itu banyak diselundupkan dari Indonesa. Terutama yang terbesar berasal dari NTB. “Harus ada analisa yang pasti terkait persoalan penyeludupan lobster ini,’’ tandasnya.

Dalam kesempatan itu, Jendral Tito juga menyinggung soal jaringan yang diduga teroris, soal ISIS, termasuk soal narkoba. Dimana saat ini masalah narkoba sudah mulai meluas. Narkoba tidak hanya menyasar kaum pemuda dan anak atau remaja, tapi juga termasuk para orang tua.
“Bahkan pejabat ada juga yang kena narkoba. Bahkan yang mengaku ahli agama juga ada yang kena. Ini cukup luar biasa,’’ ungkapnya. (PSg)

Komentar

comments

Shares

Related posts

Leave a Comment