Oknum Kades Lantung Pedesa Ditahan Jaksa, Camat Diminta Rekrut Plt

Sumbawa, PSnews – Menindaklanjuti ditetapkannya oknum Kades Padesa Kecamatan Lantung sebagai tahanan Kejaksaan Negeri Sumbawa, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Sumbawa saat ini sedang memproses status jabatan oknum Kades dimaksud. Bahkan meminta Camat setempat untuk mencari pelaksana tugas (Plt) untuk mengisi sementara kekosongan jabatan Kades Padesa. Kepala PMD Kabupaten Sumbawa – H Ikhsan Safitri menjelaskan, pihaknya segera berkoordinasi dengan Kejaksaan sambil melihat bentuk tuntutan yang akan diberikan kepada yang bersangkutan. Karena berdasarkan Peraturan Bupati (Perbup) menyatakan apabila sudah ditetapkan sebagai terdakwa dengan ancaman hukuman diatas lima tahun penjara, maka…

Shares

Ganti Rugi Lahan Pribadi di Dalam Pasar Seketeng Rp9,2 M

Sumbawa, PSnews – Setelah dilakukan penilaian oleh Tim Appraisal diketahui total biaya ganti kerugian lahan pribadi yang ada di areal Pasar Seketeng, yakni mencapai Rp 9,2 miliar. Nilai itu lebih tinggi dari anggaran yang telah ditetapkan Pemerintah Kabupaten Sumbawa dalam tahun 2019 ini. Kabag Pertanahan Setda Sumbawa melalui Kasubbag Pengadaan Tanah – Surbini kepada wartawan menjelaskan, anggaran ganti rugi yang disediakan tahun ini sebesasr Rp 7,5 Milliar. Sementara hasil appraisal mencapai Rp 9.258.772.215. Artinya, ada kekurangan Rp 1,7 Milliar dari APBD 2019. “Jadi Pasar Seketeng ini pada Desember 2018 kemarin…

Shares

Seluruh Pedagang Pasar Seketeng Dipastikan Tertampung di Taman Kerato

Sumbawa, PSnews – Pemerintah Kabupaten Sumbawa saat ini mulai melakukan penataan Taman Kerato Kecamatan Unter Iwes, untuk dijadikan pasar relokasi sementara bagi pedagang Pasar Seketeng pasca kebakaran beberapa waktu lalu. Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupate Sumbawa memastikan, seluruh pedagang yang berjualan di Pasar Seketeng bisa tertampung di Pasar relokasi tersebut. Dalam kegiatan musyawarah penetapan bentuk dan/atau besarnya ganti kerugian pengadaan tanah Pasar Seketeng Kabupaten Sumbawa tahun 2019, di aula Madilaoe ADT lantai III kantor Bupati pada Kamis (31/1/2019), salah seorang peserta musyawarah – H Indra Kurniawan mempertanyakan apakah para pemilik…

Shares

Peringatan Bulan K3 Nasional, Amman Mineral Gelar Kampanye K3

Komitmen Amman Mineral dalam menerapkan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) serta menjadikan K3 sebagai Budaya Perusahaan Sumbawa Barat, PSnews – 31 Januari 2019 – Memperingati Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional 2019, PT Amman Mineral Nusa Tenggara (”Amman Mineral”)menyelenggarakan Kampanye Bulan K3 yang berlangsung mulai 15 Januari – 14 Februari 2019 dan akan diikuti oleh seluruh karyawan Amman Mineral, Aliansi dan Mitra Bisnis di tambang Batu Hijau, Sumbawa Barat. Rangkaian Kampanye Bulan K3 diisi dengan berbagai kegiatan, diawali dengan Upacara Pembukaan yang dipimpin langsung oleh Muhammad Agus Patria, Kadisnakertrans…

Shares

DPRD Sumbawa Setujui Pembubaran PT DMB

Sumbawa, PSnews – Pembubaran PT. Daerah Maju Bersaing (PT DMB) akhirnya mendapat persetujuan dari DPRD Kabupaten Sumbawa, dalam sidang paripurna yang terlaksana Rabu (30/1/2019). Meski disetujui, namun Anggota Dewan memberikan beberapa catatan agar dilampirkan dalam draft persetujuan tersebut. Sekretaris Dewan – Amri, membacakan SK persetujuan Anggota DPRD Sumbawa atas pembubaran PT DMB sebagai perseroan terbatas yang berbadan hukum yang didirikan atas konsorsium bersama dengan Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) dan Pemprov NTB yang ditetapkan dengan Perda Provinsi NTB nomor 04 tahun 2010 tentang Perseroan terbatas Daerah Maju Bersaing.  Persetujuan tersebut diberikan dengan…

Shares

Ranperda Tatib Tahun 2019 Disetujui Seluruh Anggota Dewan

Sumbawa, PSnews – Panitia Khusus (Pansus) DPRD Kabupaten Sumbawa telah melakukan pembahasan dan pengkajian mendalam terhadap Rancangan Tata Tertib (Tatib) DPRD Kabupaten Sumbawa Tahun 2019. Sehingga pada sidang paripurna yang terlaksana Rabu (30/1/2019), seluruh anggota DPRD Sumbawa menyetujui Ranperda Tatib dimaksud. Juru bicara Pansus – Akhmad Junaidi dalam laporannya menyatakan, selain melakukan pengkajian, pansus juga melakukan harmonisasi dan sinkronisasi Ranperda Tatib dengan ketentuan Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2014 tentang Majelis Permusyawaratan Rakyat, Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, dan Peraturan Pemerintah Nomor 12 Tahun…

Shares

Mayat Tanpa Identitas Ditemukan di Pulau Keramat

Sumbawa Besar, PSnews – Sesosok mayat berjenis kelamin laki-laki ditemukan terapung di perairan Pulau Keramat Kecamatan Kabupaten Sumbawa oleh nelayan setempat, Rabu (30/1/2019). Penemuan mayat itu mengundang perhatian warga sekitar untuk datang ke lokasi guna melihat langsung mayat yang tidak memiliki identitas tersebut. Tidak lama kemudian warga melaporkannya kepada pihak Kepolisian Sektor (Polsek) Utan. Kapolsek Utan IPTU Hurfan yang dihubungi via seluler Rabu Petang (30/1/2019), membenarkan adanya penemuan mayat di Pulau Keramat tersebut. “Setelah menerima laporan, kami langsung terjun ke TKP (Tempat Kejadian Perkara) guna melakukan evakuasi ke darat bersama…

Shares

Polisi Bekuk Residivis Narkoba

Sumbawa, PSnews – Seorang residivis narkoba berhasil dibekuk aparat Satuan Reserse Narkoba Polres Sumbawa lantaran memiliki sabu seberat 46 gram. Yang bersangkutan kemudian digelandang ke Mapolres Sumbawa, bersama seorang lagi yang diduga sebagai pembeli. Kepada wartawan Selasa (29/1/2019), Kapolres Sumbawa yang dikonfirmasi melalui Kasat Res Narkoba – IPTU Faisal Afrihadi membenarkan adanya pengungkapan tersebut. Penangkapan bermula dari pengawasan pihaknya terhadap residivis kasus narkoba berinisial MD alias Kancil yang diduga masih melakukan kegiatan serupa. Sehingga pada Senin (28/1/2019) sekitar pukul 22.30 malam, Kancil yang merupakan target operasi (TO) ini dibekuk di…

Shares

Relokasi Pedagang Pasar Seketeng ke Kerato Dipercepat

Sumbawa, PSnews – Pemerintah Kabupaten Sumbawa mempercepat rencana relokasi sebanyak 2.267 pedagang Pasar Seketeng ke lokasi yang baru, yakni di Taman Kerato Kecamatan Unter Iwes. Bahkan proses pengukuran untuk penataan lapak pedagang pun sudah mulai dilakukan. Langkah cepat ini dilakukan mengingat lokasi sementara yang ditempati para pedagang di Stadion Pragas pasca terbakarnya pasar Seketeng dianggap tidak layak. Selain sempit, juga digenangi lumpur. Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Sumbawa – Wirawan Ahmad kepada wartawan Selasa (29/1/2019) mengungkapkan, kesepakatan relokasi itu sudah dibicarakan sebelumnya antara Pemerintah dengan pedagang. Sebelum ada kejadian…

Shares

Ratusan Kendaraan Dinas Pemda Sumbawa Dilelang

Sumbawa, PSnews – Ratusan unit kendaraan dinas (Randis) milik Pemda Sumbawa resmi dilelang di halaman parkir Kantor Bupati Sumbawa pada Selasa (29/1/2019). Pelalangan tersebut dihadiri pejabat lelang dari KPKNL (Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang) Bima, termasuk sejumlah pejabat daerah dan para peserta lelang. Dalam acara pembukaan, Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Sumbawa – Muhammad Ikhsan dalam sambutannya mengatakan, bahwa kegiatan pelelangan yang dilaksanakan sudah melalui proses dan persyaratan yang ditentukan, mulai dari perencanaan, pengadaan barang, pengelolaan barang dan pada hari ini akan disaksikan bersama pemindahtanganan atau beralihnya barang dari milik daerah menjadi milik perorangan. ‘’Kami harap proses lelang…

Shares