Ermalena Kaget Petugas RSUD Masuk ICU Pakai Sandal

Sumbawa, PSnews – Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Hj Ermaena mengaku kaget ketika melihat petugas RSUD Sumbawa masuk ke ruang ICU dengan memakai sandal. Suasana memprihatinkan ini terjadi saat wakil rakyat dari Fraksi PPP Dapil NTB tersebut berkunjung ke RSUD Sumbawa, Sabtu (3/9/2016).

Ermalena didampingi Wakil Ketua DPRD Sumbawa Kamaluddin ST bersama sejumlah anggota DPRD Sumbawa lainnya sempat terkejut melihat pelayanan di ICU yang dinilai kurang tertata. Dimana ada petugas yang masuk ruangan dengan menggunakan sandal. Sehingga terkesan tidak ada Standar Operasional Prosedur (SOP) yang dijalankan di RSUD Sumbawa. Setelah dikonfirmasi dengan petugas yang ada, ia lebih terkejut lagi dengan penjelasan yang diberikan, dimana katanya hal itu dianggap sudah biasa. “Terus terang saya syok melihat itu tadi karena ini ruang ICU, tidak boleh orang masuk sembarangan. Kalau ruang yang lain mungkin tidak masalah. Sehingga di sini, SOPnya perlu ditingkatkan,’’ tegasnya kepada Dokter Ahmad dan Dokter Bintang yang menemui mereka.

Sementara kondisi IGD RSUD Sumbawa yang baru dibangun menurutnya sudah cukup bagus, kendati belum tertata dengan baik. Sehingga diharapkan kedepannya kondisi ini tetap terjaga, untuk lebih memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat. “Saya berikan apresiasi bahwa IGDnya bagus, tidak kalah dengan yang ada di Jakarta,’’ ujarnya.

Menanggapi kritik tersebut, salah seorang dokter setempat, dr. Ahmad mengakui ada kelalaian petugasnya dalam pelayanan di ruang ICU. Kedepannya pihaknya berjanji akan terus dibenahi. “Kalau masukan yang diberikan, saya kira cukup bagus. Karena memang untuk ICU kita butuh sesuatu yang lebih steril dan lebih bagus SOPnya. Karena tadi memang sempat dilihat bahwa seperti tidak ada celah antara yang diluar dan di dalam ICU, sehingga di sini harus ada pembenahan. Kalau soal alat-alat, kita sudah bagus. Jadi untuk pelayanan masyarakat cukup maksimal di Sumbawa,’’ terang dr. Bintang kepada wartawan.

Wakil Ketua DPRD Sumbawa – Kamaluddin yang juga koordinator Komisi IV DPRD Sumbawa yang membidangi masalah kesehatan menekankan perlunya peningkatan pelayanan di RSUD Sumbawa, terutama menyangkut SOP. Ditegaskan, dalam memberikan pelayanan kesehatan pada masyarakat harus tetap tertib. “Ketika berbicara tentang fisik rumah sakit ini, sangat memperihatinkan. Tetapi tidak harus menepiskan disiplinnya. SOPnya harus tetap dipakai,’’ pungkas Kamaluddin yang juga menjabat sebagai Ketua DPC PPP Sumbawa ini. (PSg)

Komentar

comments

Shares

Related posts

Leave a Comment