Mayat Ditemukan Tergantung di Pohon

Sumbawa, PSnews – Sesosok mayat ditemukan dalam kondisi tergantung di sebuah pohon yang berlokasi di Uma Jotong Desa Ropang Kecamatan Ropang, pada Minggu (26/1) sekitar pukul 19.30 wita malam. Setelah diidentifikasi, mayat berjenis kelamin laki-laki tersebut diketahui bernama Salimuddin (37) warga Dusun Ropang A. Atas penemuan mayat tersebut, Safi’i (55) orang tua korban kemudian melaporkannya ke Polsek setempat.

Kapolres Sumbawa – AKBP Tunggul Sinatrio, SIK yang dikonfirmasi Senin (27/1) membenarkan adanya penemuan mayat dimaksud. Tunggul memaparkan, pada Minggu 26 Januari 2020 sekitar pukul 07.00 wita, pelapor bersama korban pergi ke sawah untuk menanam padi. Sekitar pukul 14.00 wita, pelapor pulang ke rumah dan saat itu sempat mengajak korban untuk pulang, namun korban menyuruhnya untuk pulang duluan. Kemudian sekitar pukul 18.00 wita pelapor sempat menelpon korban berkali-kali, namun tidak diangkat. Kemudian pelapor menghubungi istri korban via telepon, namun istri korban memberitahukan kalau korban belum pulang dari sawah. Pelaporpun semakin curiga, selanjutnya mengajak beberapa warga untuk mencari keberadaan korban ke sawah. Namun korban tetap tidak ditemukan. Selanjutnya pelapor bersama warga berusaha mencari di sekitar sawah tersebut sambil menelpon Handphone (HP) milik korban yang kebetulan saat itu masih aktif. Pelapor mencari keberadaan suara dari nada dering HP korban. Setelah ditelusuri, pelapor pun tersentak kaget menyaksikan korban tergantung di sebuah pohon dalam kondisi sudah tidak bernyawa. Jasad korban tergantung di pohon dengan seutas tali nilon warna biru yang terikat di lehernya. Selanjutnya kejadian itupun dilaporkan kepada Kepala Dusun setempat dan Polsek Ropang.

Kapolres menambahkan, setelah dilakukan pemeriksaan oleh Tim medis dari Puskesmas Ropang bersama dengan Tim Identifikasi dari Polres Sumbawa, tidak ada ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. “Keluarga korban sudah menerima kajadian ini sebagai musibah. Korban sudah kita serah terimakan ke pihak keluarga untuk dikebumikan,’’ pungkasnya. (PSg)

Komentar

comments

Shares

Related posts

Leave a Comment