Masyarakat Diajak Perangi Narkoba

Sumbawa, PSnews – Semua pihak, khususnya warga Kabupaten Sumbawa diajak untuk memerangi peredaran narkoba yang sudah mengkhawatirkan. Ketika mengetahui ada keluarga yang melakukan penyalahgunaan narkoba, dapat segera dilaporkan untuk mendapat rehabilitasi. “Khusus narkoba, mohon perhatian kepada kita para orang tua, ibu, bapak dan para remaja yang hadir pada kesempatan ini agar ikut mengambil bagian dalam melarang dan bahkan mari bersama membawa anak cucu kita melaporkan ke pihak terkait ketika menyalahi, agar tidak ke proses hukum tetapi  dalam rangka penyelematan diri,’’ kata Bupati Sumbawa HM Husni Djibril saat malam Tahun Baru Islam 1440 Hijriyah Senin (10/9/2018) di Lapangan Pahlawan Sumbawa.

Menurutnya, peredaran narkoba saat ini sudah sangat mengkhawatirkan. Diwilayah pelosok pun ada beredar narkoba, bahkan penggunanya tidak mengenal usia. ‘’Yang paling menakutkan bagi orang tua di Sumbawa ini, (Narkoba) sudah masuk ke kecamatan, desa dan dusun. Yang namanya narkoba ini sudah menjalar ke anak-anak,’’ tukasnya.

Berbagai upaya sosialisasi sudah dilakukan, agar masyarakat Kabupaten Sumbawa terhindar dari yang namanya narkoba. Untuk itu, pada momentum Tahun Baru Islam ini, Bupati kembali mengajak semua pihak untuk mengatakan tidak terhadap narkoba. ‘’Inilah beberapa contoh kebodohan yang  harus sama-sama diperangi oleh umat Islam, juga seluruh elemen masyarakat, untuk menyelamatkan genarasi kita,’’ pungkasnya. (PSg)

Komentar

comments

Shares

Related posts

Leave a Comment