Sumbawa, pulausumbawanews.net – Situs Ai Renung merupakan bukti manusia pernah tinggal menetap di Pulau Sumbawa pada ribuan tahun sebelum masehi. Situs megalitik berupa sarkofagus ini berada di perbukitan wilayah Desa Batu Tering, Kecamatan Moyo Hulu, Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Barat (NTB). Lokasinya berada di dalam kawasan hutan yang jaraknya sekitar 39 kilometer dari kota Sumbawa Besar. Kondisi jalan terparah yakni dari Desa Batu Tering menuju lokasi situs Ai Renung sejauh 5 km. Untuk bisa mencapai lokasi, dari pemukiman penduduk pengunjung bisa menggunakan kendaraan roda dua atau mobil double gardan. Ikut…
Category: SEJARAH / PERISTIWA
BMKG Ingatkan Dampak Lanjutan El Nino
Jakarta, pulausumbawanews.net – Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati mengingatkan dampak lanjutan dari kombinasi El Nino dan IOD positif yang menjadi pemicu kekeringan di Indonesia. Dwikorita menyebut, dampak lanjutan tersebut mempengaruhi sejumlah sektor diantaranya pertanian, sumber daya air, kehutanan, perdagangan, energi, dan kesehatan. Karenanya, pemerintah di seluruh level diharapkan segera mengambil langkah mitigasi dan antisipasi terhadap dampak negatif yang terjadi. “Hingga Oktober dasarian II, 2023, El Nino moderate (+1.719) dan IOD positif (+2.014) masih bertahan. BMKG dan beberapa Pusat Iklim Dunia memprediksi El-Nino terus bertahan pada level…
BMKG : Waspada Cuaca Ekstrem di Masa Peralihan
Jakarta, pulausumbawanews.news – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mewanti-wanti seluruh masyarakat untuk mewaspadai potensi cuaca ekstrem di masa peralihan (Pancaroba) dari musim kemarau ke musim hujan. “Cuaca ekstrem berpotensi besar terjadi selama musim peralihan. Mulai dari hujan lebat disertai petir dan angin kencang serta hujan es,” ungkap Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati dalam Live Webinar Kapan Musim Hujan akan Datang? yang diselenggarakan Institut Teknologi Bandung, Sabtu (28/10/2023). Dwikorita mengatakan, arah angin bertiup sangat bervariasi, sehingga mengakibatkan kondisi cuaca bisa dengan tiba-tiba berubah dari panas ke hujan atau sebaliknya. Namun, secara…
Fenomena Cuaca Panas Terik Beberapa Hari Terakhir, Ini Penjelasan BMKG
Jakarta, pulausumbawanews.net – Beberapa hari terakhir ini, sebagian wilayah Indonesia mengalami fenomena suhu panas yang cukup terik pada siang hari. Berdasarkan data hasil pengamatan BMKG, suhu maksimum terukur selama periode tanggal 22 – 29 September 2023 di beberapa wilayah Indonesia terjadi cukup tinggi dengan kisaran suhu antara 35 – 38.0 °C pada siang hari, dimana suhu maksimum tertinggi selama periode tersebut ada yang mencapai hingga 38.0 °C yang terukur di Kantor Stasiun Klimatologi Semarang – Jawa Tengah pada tanggal 25 dan 29 September 2023, serta di Stasiun Meteorologi Kertajati, Majalengka…
Dampak Elnino, BPBD Sumbawa Salurkan Air Bersih di 41 Desa
Sumbawa, pulausumbawanews.net – Femomena El Nino yang menyebabkan sebagian besar wilayah Indonesia mengalami musim kemarau lebih kering dibandingkan 3 tahun sebelumnya. Salah satu daerah yang mengalami kekeringan dalam beberapa hari terakhir adalah Kabupaten Sumbawa Provinsi NTB. Dalam catatan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat, hingga 15 September 2023, sebanyak 16 dari 24 kecamatan mengalami krisis air bersih. Dari 16 kecamatan tersebut, terdata sebanyak 41 desa yang mengalami kekeringan. Demikian diungkapkan Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Kabupaten Sumbawa, Muhammad Nurhidayat, ST melalui Kabid Kedaruratan dan Ligistik Dr. Rusdianto, Ar pada media ini,…
Rumah Terhindar dari Kebakaran, Ketua Partai Gelora Sumbawa : Berkat Allah
Sumbawa, pulausumbawanews.net – Bencana kebakaran di Jalan Hasanuddin, Kelurahan Bugis, Kecamatan Sumbawa, Minggu siang (10/09/2023) sekitar pukul 14.40 WITA telah melalap dua bangunan yakni Toko serba 35 ribu dan Alfamart. Diduga kebakaran disebabkan oleh korsleting arus listrik yang bersumber dari Toko 35 ribu. Sementara bangunan yang di sebelahnya yakni rumah Ketua Partai Gelora Sumbawa Burhanuddin Jafar Salam sekaligus Kantor Notaris milik istrinya Hj. Dewi Mulyati, SH, MKn selamat dari amukan api. “Ini berkat kebesaran Allah SWT,” ujar Burhanuddin Jafar salam saat ditemui di TKP, Minggu sore (10/9/2023). Saat api mulai…
Toko 35 Ribu Sumbawa Terbakar, Pasien RS Muhammadiyah Dievakuasi
Sumbawa, pulasumbawanews.net – Toko serba 35 ribu samping Roberto, kelurahan Bugis, Kecamatan Sumbawa dilalap si jago merah, Minggu siang (10/09/2023) sekitar pukul 14.40 WITA. Informasi yang diterima media ini, kebakaran diduga berasal dari korsleting listrik yang langsung membakar pakaian di dalam toko. Hingga berita ini ditayangkan, warga sekitar bersama personel Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkartan) Kabupaten Sumnawa berupaya melakukan pemadaman. Kepala Dinas Damkartan Kabupaten Sumbawa, H Syahabuddin, M.Si,. yang sempat menghadiri peletakan batu pertama Ponpes Nahdatul Ulama (NU) di Desa Penyaring langsung bergerak menuju TKP. “Kami telah menurunkan tiga…
Pantauan BPBD, 7 Kecamatan di Sumbawa Alami Kekeringan
Sumbawa, pulausumbawanews.net – Ancaman kekeringan sebagai imbas dari fenomena El Nino dan Indian Ocean Dipole (IOD) positif seperti yang diprakirakan oleh BMKG, tampaknya mulai dirasakan di wilayah Kabupaten Sumbawa. Sedikitnya 7 (tujuh) dari 24 kecamatan di wilayah setempat telah mengalami kesulitan mendapatkan air bersih. Informasi tersebut terungkap melalui pantauan lapangan Tim BPBD Kabupaten Sumbawa dalam beberapa hari terakhir. “Setidaknua ada tujuh kecamatan yang sudah terdampak kekeringan, bahkan air sumur warga sudah tidak ada lagi,” ungkap Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Sumbawa Muhammad Nurhidayat, ST Melalui Kabid Perlengkapan DR. Rusdianto AR. Adapun…
Akibat Perubahan Iklim, Seluruh Negara Dihantui Krisis Pangan Tahun 2050
Jakarta, pulausumbawanews.net – Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati menyebut bahwa ancaman krisis pangan semakin nyata dan menghantui banyak negara di dunia. Kondisi ini menurutnya sebagai akibat kencangnya laju perubahan iklim yang dilaporkan oleh World Meteorological Organization di akhir tahun 2022 yang lalu, berdasarkan data hasil monitoring yang dilakukan oleh Badan Meteorologi di 193 Negara dan State di seluruh dunia. Organisasi pangan dunia FAO, kata Dwikorita, juga meramalkan tahun 2050 mendatang, dunia akan menghadapi potensi bencana kelaparan akibat perubahan iklim sebagai konsekuensi dari menurunnya hasil panen dan…
Salju Abadi di Puncak Jaya Terancam Punah Akibat Pemanasan Global
Jakarta, pulausumbawanews.net – Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati menjelaskan salju abadi di Puncak Jaya, Pegunungan Cartenz, Papua terus mengalami pencairan dan menuju kepunahan. Fenomena ini terjadi diduga kuat berkaitan dengan pemanasan global dan perubahan iklim yang sedang terjadi di seluruh dunia. “Dalam beberapa dekade terakhir dilaporkan terjadi penurunan drastis luas area salju abadi di Puncak Jaya,” kata Dwikorita pada seminar ilmiah bertajuk ‘Salju Abadi Menjelang Kepunahan: Dampak Perubahan Iklim?’ di Auditorium Kantor Pusat BMKG, Kemayoran, Jakarta, Selasa (22/8). Hasil riset analisis paleoklimat berdasarkan inti es yang dilakukan…