Tiga Paket Proyek di Sumbawa Ditender Ulang

Sumbawa, PSnews – Sejauh ini sudah ada sekitar 75 dokumen paket proyek yang masuk ke Bagian Layanan Pegnadaan Barang dan Jasa Pemerintah (LPBJP) Setda Sumbawa. Dari jumlah itu, 30 diantaranya sudah dilelang, 3 paket sudah ada pemenang dan 3 lagi harus dilakukan tender ulang.

Hal itu diungkapkan Kabag LPBJP – Pipin Sakti Bitongo kepada wartawan Kamis (16/5/2019) di ruang kerjanya. Adapun untuk tiga paket yang dilakukan tender ulang yakni, pemeliharaan jalan paket I untuk pemeliharaan berkala dalam ruas kota dan ruas Lantung – Ropang di Dinas PUPR Sumbawa, dimana tidak ada pihak yang memasukkan penawaran. Kemudian belanja bahan obat-obatan, serta belanja vaksin di Dinas Peternakan Sumbawa. “Untuk obat dan vaksi ini untuk hewan. Kemarin memang ada penawaran, tapi tidak sesuai dengan yang disyaratkan, sehingga tidak ada pemenang,’’ terangnya.

Dijelaskan, saat ini ada sekitar 17 paket kaitan dengan air bersih dari Dinas PRKP yang masuk, dimana anggarannya dari DAK. Diakui memang untuk dokumen paket ini belum tayang di LPSE, lantaran masih dibuatkan standar dokumen pengadaannya. “Menurut informasi dari pokja, paling telat Senin sudah diumumkan lelang, untuk paket air besih PRKP,’’ tuturnya.

Termasuk dari Bapenda Sumbawa juga sudah masuk dokumen untuk pembangunan tiga pasar yakni Pasar Utan, Pasar Alas dan Pasar Empang yang anggarannya dari DAK. “Belum di tender, masih review dokumen. Begitu dokumen masuk, kami bentuk pokja, dokumen itu diberikan ke pokja untuk direview. Siapa tau ada hal-hal dari dokumen itu yang disesuaikan dengan aturan,’’ ujarnya. Seraya berharap, sebelum lebaran diperkirakan banyak paket yang sudah bisa diumumkan, selama proses berjalan lancar dan tidak ada tender ulang. (PSg)

Komentar

comments

Shares

Related posts

Leave a Comment