Sumbawa, pulausumbawanews.net – Bupati Sumbawa Drs.H Mahmud Abdullah menekankan kepada para pejabat akan pentingnya loyalitas dalam bekerja sebagai Aparat Sipil Negara (ASN). “Saya tidak ingin ada matahari kembar di sini. Loyalitas sangat penting, selain kemampuan manajerial dan teknis,” tandas Bupati saat memberi sambutan pada acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah 7 (tujuh) Pejabat Eselon II di Lantai 3 Kantor Bupati pada Senin (12/2/2024).
Pada kesempatan itu, Bupati mengatakan, bahwa ketujuh pejabat yang dilantik ini tidak ada yang promosi, tetap pada eselon II, karena tujuan mutasi untuk penyegaran organisasi.
Bupati menegaskan, bahwa agenda mutasi ini akan tetap dilakukan sampai batas terakhir dirinya masih memiliki kewenangan untuk melakukannya. Hal ini dilakukan supaya organisasi pemerintahan ini dapat berjalan dengan baik. “Kalau sudah meniadi pejabat eselon II, kemampuan manajerial yang diutamakan. Berbeda dengan eselon III atau IV. Kalau eselon IV harus mengutamakan kemampuan teknis sebanyak 60 persen, sisanya manajerial. Eselon III, 50 persen manajerial dan 50 persen teknis. Sedangkan eselon II kemampuan manajerial yang lebih diutamakan,” terang bupati pada kegiatan yang dihadiri Wakil Bupati Sumbawa Hj. Dewi Noviany, SPd, MPd, Forkopimda, Tokoh Masayarakat, Tokoh Agama dan lain-lain.
Dia kembali menegaskan bawah diatas itu semua, baik kemampuan manajerial dan teknis, loyalitas para pejabat adalah yang paling penting. “Tolong diingat, saudara saudara adalah ASN, kemampuan loyalitas yang sangat penting. Saya tidak pentingkan kepandaian di sini. Saudara-saudara sudah eselon II, saya anggap pandai semua. Yang saya anggap penting adalah loyalitas kepada bangsa, negara dan Kabupaten Sumbawa lebih diutamakan. Yang penting saudara bisa melaksanakan tugas dengan baik dan jaga loyalitas itu yang sangat penting. Saya tidak ingin ada loyalitas ganda di pemerintahan ini. Saya tidak inginkan ada dua matahari di sini. Dan dalam hal ini saya tidak akan main-main untuk mengambil tindakan tegas,” ujar Bupati.
Menutup sambutannya, Bupati memberikan selamat pada pejabat yang dilantik sekaligus menghimbau ASN agar tetap netral dalam menghadapi Pemilu Serentak tahun 2024 ini. “Agar Pemilu di Sumbawa berjalan dengan baik sesuai aturan. Jurdil harus kita pegang, dan kepada ASN tolong tetap jaga netralitas,” pesannya.
Bupati juga mengatakan, bahwa saat ini Kabupaten Sumbawa sedang menghadapi musim hujan, diharapkan kepada semua pejabat untuk berjaga-jaga terjadi bencana banjir dan longsor. “Saya minta kepada semua pejabat agar ikut memikirkan bagaimana supaya masyarakat yang menjadi korban banjir segera dapat ditanggulangi. Tentu hal ini dengan kerjasama yang baik diantara kita semua,” tutup Bupati. (PSa)