Kelompok Warga Rabbani Balong Niat Desa Moyo Produksi Minuman Herbal ‘Si Jantan’

Sumbawa, PSnews – Minuman Herbal instan Si Jantan (Jahe Instan) olahan TOGA (Tanaman Obat Keluarga) kelompok warga “Rabbani Balong Niat” Desa Moyo Sumbawa. Jahe Instan Si Jantan diproduksi secara Home Industri sejak awal pandemi Covid-19.

Karena terbatas waktu beraktifitas warga dan lebih banyak diam di rumah, sehingga muncullah inovasi ibu-ibu yang tergabung dalam TP PKK Desa Moyo untuk membuat jamu instan yang bahan-bahannya mudah didapat. ‘’Jahe instan ini diproduk atas disupport dari Puskesmas dan Dikes Sumbawa,’’ terang  TP PKK Desa Moyo – Nevyta Diana.

Dipaparkan, Si Jantan diolah dengan bahan yang sangat mudah didapatkan dari tanaman obat keluarga, seperti jahe, sereh, kayu manis, cengkeh, dan gula pasir. Adapun manfaatnya seperti, menurunkan kolestrol, menangkal infeksi, bakteri, dan anti virus, anti mual, mengatasi gangguan pencernaan, meningkatkan fungsi otak, meredahkan nyeri otot, mengurangi sakit saat mensturasi, meringankan gejala arthritis serta menangkal kanker.

Dijelaskan, pemasaran awal dilakukan secara door to door serta pada sejumlah toko-toko dalam kota Sumbawa. Disamping itu juga melalui medsos, seperti facebook, instagram, bahkan melalui teman-teman yang berdomisili di luar Kabupaten Sumbawa, sehingga Si Jantan bisa dipasarkan di Jakarta atau Surabaya,.

Melalui produk Jahe Instan ini, masyarakat Desa Moyo khususnya yang tergabung dalam Kelompok Rabbani Balong Niat cukup terbantu secara ekonomi. Bahkan hasil penjualnya sebagian bisa digunakan untuk kegiatan sosial seperti membagikan masker gratis kepada masyarakat setempat.

Untuk mendapatkan Si Jantan, bisa langsung datang ke Desa Moyo atau menggubungi nomor Hp Nevyta 085338653223. Harganya sangat terjangkau, Rp. 12.000 per sachset dalam kemasan 125 gram. (PSg)

Komentar

comments

Shares

Related posts

Leave a Comment