Sumbawa, PSnews – Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Sumbawa saat ini sedang menyiapkan pelaksanaan tes Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS 2019/2020 di tengah pandemi Covid-19. Hal itu dilakukan menyusul telah keluarnya tentatif pelaksanaan SKB dari Badan Kepegawaian Nasional (BKN).
Kepada wartawan Selasa (7/7), Kepala BKPP Sumbawa melalui Kabid Pengadaan dan Kesejahteraan Aparatur – Budi Sastrawan menjelaskan, pihaknya masih menunggu jadwal pasti dari BKN untuk pelaksanaan SKB. Karena keputusan tersebut nantinya akan bersamaan dengan standar protokol covid dalam pelaksanaannya.
Diungkapkan, menurut tentatif yang dikeluarkan BKN, SKB dilaksanakan sekitar Agustus sampai Oktober mendatang. Peserta yang berhak mengikuti tes SKB di Kabupaten Sumbawa sebanyak 613 orang. Dengan jumlah itu, pihaknya merancang pelaksaan tes akan berlangsung sekitar tiga hari, dengan estimasi empat sesi perharinya. Dimana satu sesi diikuti sekitar 53 peserta, dalam satu ruangan berkapasitas 100 orang. ‘’Kita ada 613 peserta yang berhak ikut SKB. Kalau kondisi normal bisa dua hari pelaksanaan, dengan lima sesi per harinya,’’ terangnya.
Lebih jauh dijelaskan, dengan 53 peserta dalam setiap sesinya, maka pelaksanaan SKB yang berlokasi di SMKN 2 Sumbawa ini sudah masuk dalam standar protokol covid. Karena jarak antar peserta sekitar 1,5 meter. ‘’Kita juga masih menunggu keputusan BKN terkait protokol kesehatan yang harus kita siapkan atau yang diwajibkan untuk para peserta,’’ pungkasnya. (PSg)