Bupati Pimpin Langsung Pembersihan Pasar Seketeng

Sumbawa, PSnews – Para pedagang yang sebelumnya berjualan di Pasar Seketeng, saat ini sudah pindah ke Pasar sementara di Taman Kerato. Menyusul ada rencana Pemda Sumbawa ingin membangun pasar yang lebih representatif. Agar tidak terlihat kumuh, jajaran Pemda Sumbawa yang dipimpin langsung Bupati Sumbawa – HM Husni Djibril pada Jumat (15/2/2019) melakukan gotong royong membersihkan lokasi Pasar Seketeng.

‘’Ini (gotong royong) sengaja kita gelar, untuk membuktikan ke masyarakat bahwa Pemerintah Daerah itu peduli. Semua yang sudah dibersihkan ini akan dibawa ke TPA. Walaupun tidak bersh betul. Sehingga nanti para pekerja yang akan mendapatkan tender ini, tinggal bekerja,’’ kata Bupati kepada wartawan disela kegiatannya.

Dilanjutkan, gotong royong ini juga sebagai sosialisasi ke masyarakat Kabupaten Sumbawa. Memberitahukan kalau saat ini seluruh pedagang sudah pindah berjualan ke Taman Kerato. ‘’Yang paling penting kita ingin memberitahukan ke masyarakat bahwa sudah pindah semua pedagang itu ke taman kerato. Masyarakat supaya bisa berbelanja ke kerato, dan pasar yang disini akan mulai dibangun. Supaya tidak ada yang nyasar kesini lagi. Kita gotong royong ini dalam rangka memberikan pengumuman ke masyarakat,’’ tuturnya.

Diungkapkan, dibangunnya Pasar Seketeng yang baru karena kondisi yang lama dinilai sudah tidak layak. Pemda telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 58 miliar untuk pembangunannya. ‘’Kenapa kita bangun pasar ini, karena sudah kita melihat sudah tidak layak, dan ini sudah lama sekali. Alhamdulillah dalam kesempatan yang sangat baik ini kemudian kita bisa menganggarkan untuk bisa membangun pasar baru. Dan masyarakatnya juga sadar. Dalam pemindahannya juga luar biasa,’’ ujar Bupati.

Dalam kesempatan ini, Bupati juga berharap adanya partisipasi masyarakat dalam mengawal pembangunan Pasar Seketeng nantinya. Meski dengan anggaran yang dinilai masih belum cukup, namun kedepan akan diupayakan bisa mendapatkan anggaran tambahan dari Provinsi maupun Pusat. ‘’Menurut kami dengan angka Rp 58 miliar itu sesungguhnya belum lengkap. InsyaAllah kalau ada kesempatan kita akan berkoordinasi dengan Pemerintah Pusat, untuk meminta bantuan. Kita memulainya agar itu bisa terwujud dulu. Dalam perjalannya nanti InsyaAllah kita akan berjuang untuk mencari dana dari Provinsi kah nanti, Pusat kah nanti. Cuma yang pasti saya ingin pasar ini betul-betul pasar yang modern, pasar yang bagus, untuk memberikan kenyamanan bagi masyarakat Sumbawa,’’ demikian Bupati. (PSg)

Komentar

comments

Shares

Related posts

Leave a Comment