DEKOPINDA Diharapkan Dapat Memajukan Perkoperasian di Sumbawa

Sumbawa, PSnews – Wakil Bupati Sumbawa, Mahmud Abdullah mengatakan, koperasi sangat berperan penting di tengah masyarakat Indonesia, terutama dalam proses berlangsungnya perekonomian masyarakat. Hampir setiap orang mengenal koperasi, kendati definisi koperasi dipahami secara berbeda-beda, tetapi secara umum koperasi dikenal sebagai bentuk perusahaan yang unik. Dimana koperasi memperjuangkan kebutuhan ekonomi para anggotanya dan memiliki tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan para anggotanya. “Sebagaimana kita ketahui bahwa koperasi merupakan salah satu soko-guru perekonomian dan wadah pendemokrasian ekonomi rakyat di negeri tercinta ini,” sebut Wabup saat memberi sambutan pada Rapat Kerja Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) pada Rabu, (08/03/2017).

Raker Dekoppinda Cabang Sumbawa

Menurut Wabup, koperasi itu sendiri sangat sesuai dengan budaya kekeluargaan dan gotong-royong yang menjadi ciri khas bangsa Indonesia. “Hal tersebut juga sejalan dengan visi pembangunan 2016-2021 yaitu, terwujudnya masyarakat Sumbawa yang berdaya saing, mandiri dan berkepribadian berlandaskan semangat gotong royong,” ujarnya.

Karena itu, koperasi tetap akan menjadi maskot pembangunan ekonomi kerakyatan di masa-masa yang akan datang. Melalui aktifitas koperasi ini, selain untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, sekaligus juga sebagai wadah transformasi semangat gotong-royong, yang pada gilirannya nanti diharapkan mampu meningkatkan ketahanan ekonomi rakyat. “Kita optimis, dengan ketahanan ekonomi yang kuat, berbasis semangat kekeluargaan dan gotong royong, maka terpaan badai ekonomi dan moneter seperti apapun, Insya Allah tidak sampai meruntuhkan sendi-sendi kehidupan perekonomian kita,” tandas Wabup.

Melihat perkembangan dan kemajuan yang dicapai koperasi hingga sekarang dengan melihat potensi yang dimiliki tersebut, maka patut dicsyukuri dan yakin bahwa koperasi-koperasi yang ada di Sumbawa kedepan akan mampu menjadi salah satu pelaku ekonomi yang dapat bersaing di lingkungan dunia usaha dengan penerapan prinsip-prinsip ekonomi murni tanpa meninggalkan jati dirinya sebagai badan usaha koperasi. “Ke depan, saya berharap agar kinerja positif yang telah dijalankan Dekopinda Kabupaten Sumbawa dalam memajukan perkoperasian di daerah ini bisa terus ditingkatkan, sehingga nantinya keberadaan koperasi mampu menunjang kesejahteraan masyarakat, khususnya para anggota koperasi itu sendiri,” ucapnya.

Sebelumnya, Ketua Dekopinda Sumbawa, A. Rahman SSos dalam laporannya memaparkan, maksud dan tujuan Raker yakni untuk menyusun program yang sesuai dengan kebutuhan dan sumber daya yang ada dalam upaya mendorong koperasi menjadi produktif dan inovatif sehingga mampu memberi nilai tambah bagi anggotanya dan memberikan kontribusi yang signifikan dalam pertumbuhan ekonomi daerah. “Raker ini sengaja mengambil tema ‘Koperasi Bangkit, memperkuat ekonomi kerakyatan memantapkan Sumbawa Hebat dan Bermartabat’ sesuai dengan visi misi Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa,” tandasnya. (PSj)

Komentar

comments

Shares

Related posts

Leave a Comment