Jempol, Saliper Ate dan Goa Akan Jadi Lokasi Wisata Terpadu

Sumbawa, PSnews – Cukup banyak lokasi wisata yang ada di Kabupaten Sumbawa yang pantas untuk dikembangkan. Untuk wilayah dalam Kota Sumbawa, ada rencana tiga lokasi wisata yakni Pantai Jempol, Saliper Ate dan Pantai Goa dijadikan lokasi wisata terpadu.

Demikian dikatakan Kepala Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Disporabudpar) Kabupaten Sumbawa – Junaidi kepada Pulau Sumbawa News Selasa (1/11/2016).
Pada tahun 2017 pihaknya bakal membentuk tim identifikasi dan verifikasi terhadap seluruh destinasi yang ada di daerah. Dari situ, akan ditetapkan destinasi mana saja yang menjadi prioritas untuk dikembangkan.

“Mulai Januari 2017 nanti tim sudah melakukan identivikasi. Setelah itu nanti kita akan bahas mana yang menjadi pusat wisata unggulan kita. Saya tidak bisa menentukan sendiri sekarang,’’ jelasnya.

Sejak dilantik menjadi Kepala Disporabudpar bulan lalu, Junaidi mengaku sedang melakukan kunjungan ke sejumlah lokasi wisata guna melihat secara langsung kondisinya. Dari hasil kunjungan tersebut, selanjutnya akan dibahas di internal Dinas. Hal tersebut dilakukan sebelum akhirnya dibahas kembali bersama tim identivikasi objek wisata. “Sehingga itu juga yang menjadi bagian dari usulan kita di 2017, apa bentuk penanganannya. Termasuk juga kaitan dengan kendala-kendala yang dihadapi,’’ tandasnya.

Khusus obyek wisata di dalam kota, ada beberapa lokasi wisata yang sudah hampir menyatu, seperti Pantai Jempol, Saliper Ate dan Pantai Goa. Menurutnya, tiga lokasi tersebut bisa dijadikan lokasi wisata terpadu. Sehingga kedepan tinggal dicarikan model yang tepat untuk pengembangannya.

“Nanti bentuknya bagaimana, apakah dijadikan sebagai satu kesatuan kawasan, atau tetap terpisah seperti sekarang ini. Kedepan kita akan cari modelnya. Tentu di sini akan melibatkan SKPD terkait,’’ pungkasnya. (PSg)

Komentar

comments

Shares

Related posts

Leave a Comment