TCF Uni Eropa Segera Gelar Seminar Madu Sumbawa

Sumbawa, PSnews – Madu Sumbawa kian mendunia. Apalagi sudah memiliki Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI), dan itu dijadikan contoh atau model oleh Tim dari Uni Eropa. Bahkan Trade Cooperation Facility (TCF) Uni Eropa berencana menggelar seminar di Sumbawa tentang HAKI madu Sumbawa pada Jumat mendatang.

Hal itu diungkapkan Ketua Jaringan Madu Hutan Sumbawa (JMHS) – Julmansyah kepada wartawan Rabu (27/7/2016).
Tim TCF Uni Eropa memilih madu Sumbawa sebagai model atau contoh bagaimana sebuah komoditi masyarakat itu dilindungi dengan baik melalui HAKI. Selain itu, Kemenkum dan HAM serta TCF Uni Eropa juga akan menggelar ekspose serta bazar madu se-Pulau Sumbawa. “Kami harap kegiatannnya berjalan baik. Kami juga akan mengundang perwakilan beberapa kelompok petani madu se-Pulau Sumbawa untuk menghadiri acara ini,’’ ajaknya.

Julmansyah juga berharap kedatangan Dirjen HAKI ke Sumbawa menjadi sebuah momentum yang dapat dimanfaatkan oleh banyak pihak. Baik Pemda secara umum maupun bagi para pegiat seni maupun pekerja social lainnya, untuk mendorng agar setiap hasi karyanya bisa segera terproteksi. “Mudah-mudahan momen kedatangan Dirjen HAKI ke Sumbawa nanti bisa dimanfaatkan dengan baik. Salah satunya berguna untuk mendorong agar semua itu bisa dapat perlindungan hak dengan dikeluarkannya HAKI,’’ pungkasnya. (PSg)

Komentar

comments

Shares

Related posts

Leave a Comment