Kebakaran di Siang Bolong, Warga Kampung Cemes Panik

Sumbawa, PSnews – Warga lingkungan kampung Cemes, Kelurahan Pekat, Kecamatan Sumbawa, panik karena terjadi kebakaran di rumah salah seorang warga RT 03 RW 08, Sahni, pada sekitar pukul 12.00 wita, Minggu (12/07/2015). Diketahui lingkungan Kampung Cemes merupakan kawasan padat penduduk. Kondisi permukiman yang sangat padat tersebut agak menyulitkan pemadam kebakaran memadamkan si jago merah. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Sekitar 10 menit api membumbung dipenuhi asap tebal. Akhirnya 4 unit mobil pemadam kebakaran merangsek masuk ke dalam gang sempit dan segera bertindak dibantu warga setempat. Sekitar 30 menit akhirnya api berhasil dipadamkan. Sebelum satuan pemadam kebakaran (satdamkar) tidak di TKP, warga setempat berjibaku memadamkan api dengan alat seadaanya.

Warga sekitar TKP, Sahdin, mengaku sempat khawatir jika api dapat melahap rumah lain yang berdekatan dengan sumber api karena padatnya permukiman di lingkungannya itu.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Sedangkan kerugian yang ditaksir sekitar 200 juta rupiah. Baik warga maupun pihak satuan pemadam kebakaran belum mengetahui penyebab utama terjadinya kebakaran tersebut. (PSb)

Komentar

comments

Shares

Related posts

Leave a Comment