Dikes Sumbawa Usulkan 7 Puskesmas dapat Akreditasi Tahun 2019

Sumbawa, PSnews – Dinas Kesehatan (Dikes) Kabupaten Sumbawa terus berupaya meningkatkan mutu pelayanan kesehatan yang ada di daerah. Hampir seluruhnya puskesmas yang ada sudah mendapat sertifikat akreditasi, hanya tinggal tujuh puskesmas yang belum, dan akan diusulkan di tahun 2019 mendatang.

Kepada wartawan, Sekretaris Dikes Sumbawa – Surya Darmasya menjelaskan, dari 25 puskesmas yang ada di 24 Kecamatan, sebanyak 18 sudah terakreditasi. Dua diantaranya bakal direakreditasi atau dievaluasi kembali, terkait apa yang disarankan oleh tim surveyor.

Surya Darmasya

Dilanjutkan, dengan begitu sebanyak tujuh puskesmas  lainnya yang akan diusulkan mendapat akreditasi di tahun 2019 mendatang. Seperti Puskesmas Ropang, Orong Telu, Batulanteh, serta lainnya. ‘’Itu ada tujuh yang akna diusulkan, dan dua yang reakreditasi yakni Puskesmas Empang dan Tarano,’’ terangnya.

Dengan terakreditasinya puskesmas, menurutnya pelayanan di puskesmas akan lebih optimal. Kemudian apa yang diharapkan oleh Permenkes 74 tahun 2014 tentang pelayanan puskesmas betul-betul bisa diterapkan. Termasuk tiga macam pelayanan seperti UKM (Upaya Kesehatan Masyarakat), UKP (Upaya Kesehatan Perorangan) dan adminsitrasi lebih optimal. (PSg)

Komentar

comments

Shares

Related posts

Leave a Comment