Menuju Akreditasi, 3 Puskesmas di Sumbawa Disurvei Tim Kemenkes

Sumbawa, PSnews – Menyikapi Surat yang diajukan Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa tanggal 20 Juni tentang permohonan survey akreditasi Puskesmas di Kabupaten Sumbawa, Komisi Akreditasi FKTP Kementerian Kesehatan RI Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan Komisi Akreditasi Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama menugaskan 6 orang tim Survior untuk melaksanakan survey di Kabupaten Sumbawa.

Di hadapan tim tersebut, Kepala Dikes Sumbawa melalui Sekretaris Dikes – Junaidi mengungkapkan, di Kabupaten Sumbawa terdapat 25 Puskesmas, dimana pada tahun 2015 ada 2 puskesmas yang sudah terakreditasi dasar, yaitu UPT Puskesmas Kecamatan Empang dan UPT Puskesmas unit II Kecamatan Sumbawa. Tahun 2017 ada 8 Puskesmas yang diusulkan akreditasi dengan rentang waktu dari bulan Juli hingga Oktober 2017. Saat ini ada 3 Puskesmas yang secara bersamaan akan dilakukan penilaian atau survey akreditasi mulai tanggal 12 hingga 16 Juli 2017, yaitu UPT Puskesmas Kecamatan Alas, UPT Puskesmas Kecamatan Utan, dan UPT Puskesmas Unit I Kecamatan Sumbawa. ‘’Perlu dilakukan upaya peningkatan mutu dan kinerja dengan pembakuan dan pengembangan sistem manajemen dan mutu perbaikan kinerja secara komprehensip dan berkesinambungan. Untuk melihat sejauh mana hal tersebut, maka perlu dilakukan penilaian oleh pihak eksternal dengan menggunakan standar baku yang telah ditetapkan melalui mekanisme akreditasi,’’ terangnya.

Sementara dalam perencanaan tahun 2018, ada 8 Puskesmas yaitu UPT Puskesmas Kecamatan Alas Barat, UPT Puskesmas Kecamatan Buer, UPT Puskesmas Kecamatan Lopok, UPT Puskesmas Kecamatan Moyo Hulu, UPT Puskesmas Kecamatan Lape, UPT Puskesmas Kecamatan Tarano, UPT Puskesmas Kecamatan Labangka, UPT Puskesmas Kecamatan Lunyuk. Dan tahun 2019 ada 7 Puskesmas yaitu UPT Puskesmas Orong Telu, UPT Puskesmas Kecamatan Maronge, UPT Puskesmas Kecamatan Ropang, UPT Puskesmas Kecamatan Lantung, UPT Puskesmas Kecamatan Batu Lanteh, UPT Puskesmas Kecamatan Rhee, dan UPT Puskesmas Kecamatan Lenangguar yang akan diakreditasi.

Sementara Sekda Sumbawa – H. Rasyidi menyatakan, tujuan akreditasi Puskesmas adalah untuk meningkatkan mutu layanan Puskesmas, memacu Puskesmas untuk memenuhi standar yang ditetapkan, menetapkan strata akreditasi Puskesmas yang telah memenuhi standar yang ditentukan, memberikan jaminan kepada petugas Puskesmas bahwa pelayanan yang diberikan telah memenuhi standar yang ditetapkan, memberikan jaminan kepada pelanggan / masyarakat bahwa pelayanan yang diberikan oleh Puskesmas telah sesuai standar, dan terbinanya Puskesmas dalam rangka memperbaiki sistem pelayanan, mutu dan kinerja Puskesmas. ‘’Saya berharap mudah-mudahan penilaian akreditasi Puskesmas ini bisa lebih memotivasi kita semua yang terkait dengan pelayanan kesehatan agar terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanannya kepada masyarakat. Kepada tim penilai dari komisi akreditasi Kementerian Kesehatan RI, saya menyampaikan terima kasih atas dukungannya dalam mendorong peningkatan mutu dan kinerja pelayanan di Puskesmas kami melalui kegiatan penilaian akreditasi ini. Semoga proses penilaian dapat berjalan dengan baik dan lancar,’’ pungkasnya. (PSg)

Komentar

comments

Shares

Related posts

Leave a Comment