Sumbawa, PSnews – Bupati Sumbawa dan Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan Kantor Wilayah Provinsi NTB menandatangani MoU tentang pemanfaatan data dan informasi pengelolaan keuangan publik antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah, dalam acara pembukaan rapat koordinasi pemanfaatan penyelenggaraan pemerintahan desa, yang diselenggarakan di Aula H. Madilaoe ADT Lantai 3 pada Selasa (30/4/2019). Dalam sambutannya, Bupati Sumbawa – HM Husni Djibril mengungkapkan 4 hal penting terkait titik persoalan didalam proses pengelolaan dana dan keuangan desa, yaitu penetapan APBDes yang tidak sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan yaitu per 31 Desember…
Author: PSnews
Pansus Dewan Temukan Drainase Buruk Dibeberapa Tempat
Sumbawa, PSnews – Menindaklanjuti pidato Pengantar LKPJ Kepala Daerah Tahun 2018 yang telah disampaikan oleh Wakil Bupati Sumbawa pada Sidang Paripurna sebelumnya. DPRD Kabupaten Sumbawa membentuk panitia khusus (Pansus) untuk melakukan pengecekan lapangan untuk mengetahui capaian serapan anggaran masing-masing OPD yang ada. Salah satu hasil yang ditemukan Pansus Dewan yakni masih terdapat drainase buruk di beberapa tempat di Kabupaten Sumbawa. Juru bicara Pansus Dewan – Andi Rusni pada sidang paripurna Selasa (30/4/2019) mengungkapkan, terdapat persoalan dibeberapa wilayah seperti Desa Rhee Luar, Dusun Pernang Desa Labuhan Burung, dan juga dibeberapa tempat…
OPINI : Menakar Pertaruhan Kepentingan Pasca Pilpres
(Edisi : Jokowi – Ma’ruf) Oleh : Heri Kurniawansyah HS (Fisipol UNSA & Awardee LPDP RI Fisipol UGM) Mungkin sangat menarik jika tema pembahasan kita sedikit digeser kepada mapping konstalasi politik pasca pilpres kali ini, karena dalam perspektif lain, pertaruhan dan tantangan politik yang sebenarnya justru baru akan dimulai setelah pilpres itu sendiri. Hipotesisnya adalah bahwa tarik ulur kepentingan itu justru akan dimulai setelah presiden terpilih, yaitu penentuan siapa yang akan duduk di kabinet, komisaris, duta besar, dan posisi-posisi strategis lainnya. Sudah barang tentu semua yang pernah berkeringat mengharapkan posisi…
Basarnas Latih Tehnik Pertolongan di Sumbawa
Sumbawa, PSnews – Kabupaten Sumbawa merupakan salah satu daerah dengan tingkat rawan bencana yang cukup tinggi. Baik yang ada di darat maupun di perairan. Sehingga pelatihan SAT dianggap penting, dengan harapan semakin banyak potensi SAR yang berkompeten di daerah. ‘’Sebagai wilayah yang berada di daerah rawan bencana, baik bencana yang disebabkan oleh faktor alam, non alam dan juga oleh ulah manusia, kejadian bencana di daerah kita ini terus meningkat dari tahun ke tahun, dimana bencana hydrometeorologi merupakan bencana yang paling sering terjadi diikuti oleh jenis bencana yang lain. Hingga saat…
Jelang Mayday, Pemda Gelar Dialog Sosial Ketenagakerjaan
Sumbawa, PSnews – Pemda Sumbawa menggelar dialog sosial ketenagakerjaan dalam rangka memperingat Hari Buruh Internasional (Mayday) 1 Mei 2019 digelar pada Senin (29/4/2019) di Aula H. Madilaoe ADT Lantai 3 Kantor Bupati Sumbawa. Ketua Panitia kegiatan – Haris Nur melaporkan, peringatan hari buruh internasional (may day) di Kabupaten Sumbawa tiap tahunnya berjalan kondusif tanpa ada kegiatan atau aksi yang dapat mengganggu ketertiban masyarakat. Sebagaimana tema peringatan May Day tahun 2019 ini yaitu together we grow yang secara harfiah berarti kita tumbuh bersama, diharapkan mengangkat kesadaran tiga pelaku hubungan industrial bahwa…
Sumbawa Raih Penghargaan Lembaga Kearsipan Daerah Terbaik Nasional
Sumbawa, PSnews – Wakil Bupati Sumbawa – H Mahmud Abdullah menerima Penghargaan Lembaga Kearsipan Daerah Kabupaten/Kota Terbaik Tahun 2019 (ANRI Award 2019) Sabtu (27/4/2019). Penghargaan tersebut diberikan pada acara peringatan hari Kearsipan Nasional 2019 sekaligus Rakor Nasional Kearsipan 2019 yang dipusatkan di Kota Makasar. Adapun kategorinya yaitu penganugerahan Lembaga Kearsipan (LK) terbaik Nasional Wilayah I dan II, mulai dari tingkat Provinsi, Kabupaten, hingga kota. Untuk juara pertama kategori kementerian direbut KLHK, Sulawesi Tengah berhasil menyabet juara I untuk kategori LK Provinsi terbaik Nasional Wilayah I dan Kabupaten Sumbawa berhasil menjadi…
Wabup Sumbawa Beri Santunan pada Sumartini
Sumbawa, PSnews – Wakil Bupati Sumbawa – H Mahmud Abdullah menyambut haru pulangnya Sumartini Binti M Galisung – Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal Desa Kukin Kecamatan Moyo Utara, yang bebas dari hukuman mati oleh pengadilan pidana di Riyadh – Arab Saudi. Hadirnya Sumartini di ruang Wabup pada Jumat (26/4/2019), didampingi Staf Khusus Gubernur NTB Bidang Ketenagakerjaan – Imalawati Daeng kombona, Kepala Disnakertrans Sumbawa – H Ikhsan Safitri dan jajarannya, Kades Kukin serta keluarganya. Dalam kesempatan itu, Haji Mo – sapaan akrab Wabup sempat menanyakan kondisi Sumartini, sesekali Wabup mengajak bercanda…
Bebas dari Hukuman Pancung, Sumartini Tiba di Sumbawa
Sumbawa, PSnews – Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal Desa Kukin Kecamatan Moyo Utara, Sumartini Binti M Galisung akhirnya tiba di rumahnya, setelah dinyatakan bebas dari hukuman mati oleh pengadilan pidana di Riyadh, Arab Saudi. “Tentu saya merasa sangat bahagia sekali sudah ketemu dengan keluarga sendiri dan juga sudah berada di tanah air. Saya sangat berterima kasih kepada Pak Dubes yang berada di Riyadh dan juga staf-staf KBRI yang berada di Riyadh Saudi Arabia. Beliau selalu mendampingi saya sampai masalah saya tuntas. Sekarang ini beliau juga belum kembali ke Riyadh,’’ terang…
Dua TPS di Sumbawa Lakukan Pemungutan Suara Ulang
Sumbawa, PSnews – Sebanyak dua TPS di Kabupaten Sumbawa bakal melaksanakan Pemungutan Suara Ulang (PSU), yang direncanakan pada 27 April mendatang. Yakni di TPS 10 Desa Jorok Kecamatan Utan dengan 261 pemilih, serta TPS 6 Desa Padasuka Kecamatan Lunyuk dengan 233 pemilih. Hal itu disampaikan Ketua Devisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Sumbawa Muhammad Kaniti kepada wartawan Kamis (25/4/2019). Menurutnya, PSU tersebut berdasarkan rekomendasi Bawaslu Sumbawa. KPU memutuskan untuk PSU melalui SK KPU Sumbawa Nomor:122/HK.03.1-kpt/5204/03/KPU-Kab/IV/2019 tentang penetapan PSU Pemilu di Kabupaten Sumbawa. ‘’Kami melaksanakan rekomendasi tersebut (Bawaslu), kemudian menyiapkan segala sesuatu yang berkaitan dengan logistik.,’’ ungkap Ken – akrabnya disapa. Dijelaskan, keluarnya rekomendasi Bawaslu untuk dilakukannya PSU,…
Pemda Upayakan Beri Perlindungan pada Pekerja Migran
Sumbawa, PSnews – Tidak jarang terjadi permasalahan yang dihadapi Pekerja Migran Indonesia (PMI) di negara tujuan tempat mereka bekerja. Untuk memperkecil kemungkinan terjadi persoalan tersebut, Pemda Sumbawa berupaya memberikan pelindungan kepada para pekerja maupun calon PMI. Menurut Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Sumbawa – H Ikhsan Safitri, dengan berlakunya undang-undang nomor 18 tahun 2017 tentang perlindugnan PMI, pihaknya fokus bergerak mulai dari hulu. Artinya memberikan pemahaman kepada para calon PMI sebelum mereka ditempatkan di negara tujuan. ‘’Dari Dinas yang terkait dengan ini tentu saja hal pertama yang menjadi…