Upacara Perdana 2017, Wabup Beberkan Target Capaian Daerah
Sumbawa, PSnews – Memasuki awal tahun 2017, Pemerintah Kabupaten Sumbawa menggelar Upacara Senin pertama di halaman Kantor Bupati Sumbawa, Senin (9/1/2017). Upacara ini dipimpin Wakil Bupati Sumbawa – H Mahmud Abdullah, dan diikutiseluruh jajaran Pemkab Sumbawaini.
Dalam amanatnya, Haji Mo – panggilan akrab Wabupmengingatkan kembali tentang target-target yang hendak dicapaiKabupaten Sumbawa pada tahun 2017. Diantaranya upaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik dengan mempertahankan predikat zona hijau dari komisi Ombudsman RI berkaitan dengan kepatuhan Pemkab Sumbawa terhadap undang-undang nomor 25 tahun 2009 tentang pelayanan publik, upaya untuk mempertahankan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) terhadap laporan keuanganPemerintah Daerah, dan peningkatan kualitas penyelenggaraan Pemerintahan dan pembangunan yang tercermin dari tercapainya seluruh target yang telah ditetapkan pada berbagai dokumen perencanaan pembangunan.
Pada kesempatan tersebut juga, Wabup juga memberikan arahan lebih detail berupa langkah-langkah yang harus dikerjakan segera dalam rangka pencapaian targer dimaksud. Seperti terkaitupaya mempertahankan predikat zona hijau dari komisi Ombudsman, pihaknya meminta kepada Sekda untuk kembali membentuk tim kerja yang akan memantau, memfasilitasi sekaligus mengevaluasi progres perangkat daerah dalam menyusun standar pelayanan, standar operasional dan prosedur, informasi pelayanan, penanganan pengaduan dan penyediaan berbagai prasarana kerja yang mendukung terselenggaranya pelayanan publik yang berkualitas. Tim kerja ini sangat strategis perannya, mengingat bahwa Organisasi Perangkat Daerah yangdimiliki saat ini adalah OPD yang masih baru. ‘’Saya yakin berbagai instrumen pelayanan yang telah saya paparkan tadi, saat ini belum dimiliki oleh seluruh perangkat daerah yang ada,’’ ujarnya.
Dalam upaya untuk mempertahankan predikat WTP untuk yang kelima kalinya,pihaknya meminta kepada seluruh jajaran Pemda untuk melaksanakan pengelolaan keuangan daerah termasuk aset daerah secara tertib, transparan dan akuntabel. Berkaitan dengan upaya untuk mencapai target-targer yang telah ditetapkan dalam dokumen rencana tahunan dan lima tahunan, Wabup meinstruksikan kepada seluruh SKPD untuk segera menyelesaikan langkah-langkah persiapan sehingga pelaksanaan berbagai kegiatan pembangunan dapat dimulai lebih awal. ‘’Harapan saya, realisasi yang kita capai pada setiap triwulan konsisten dengan perencanaan kas budget yang telah ditentukan. Anggaran yang kita miliki harus segera dibelanjakan untuk kepentingan masyarakat sehingga fungsi intermediasi APBD bagi penyelesaian berbagai permasalahan dapat berjalan sesuai harapan,’’ harap Wabup.
Selain itu, Haji Mo juga menyampaikan agar instruksi-instruksi Bupati yang telah dikeluarkan, seperti himbauan shalat berjamaah di mushallah/masjid disekitar lingkungan kantor, kemudian gerakan 10 menit untuk bergotong royong membersihkan lingkungan sebelum beraktivitas, dan gerakan shalat subuh berjamaah di mushollah atau masjid-masjid di lingkungan tempat tinggal, dapat betul-betul dilaksanakan. (PSg)
Komentar




